Sunday, 25 February 2018

MENGGUNAKAN NAVIGASI GOOGLE MAPS

       Di jaman  sekarang semua hal bisa di lakukan dengan memanfaatkan internet mulai dari berbelanja, berjualan bahkan memesan ojek juga bisa. Dan dengan kemajuan teknologi ini lah banyak bermunculan aplikasi aplikasi yang bisa membantu kita di kehidupan sehari hari, ada banyak aplikasi yang bisa memandu kita untuk berpergian agar tidak tersesat salah satunya adalah google maps.

     Di aplikasi google maps ini terdapat banyak fitur salah satunya adalah fitur penunjuk arah atau sering disebut fitur navigasi, dengan bantuan fitur ini kita bisa dengan bebas memilih rute untuk berpergian, dengan memanfaatkan fitur ini pula kita bisa berpergian meskipun kita tidak tahu jalan, berikut ini cara menggunakan fitur ini.

Masuk ke aplikasi google maps.
  • Klik tanda penunjuk arah pada bagian bawah kanan aplikasi akan muncul 2 buah kolom.

  • Isi kolom yang atas untuk titik awal dan kolom kedua untuk tujuan.
  • maka akan muncul rute pada peta yang di garis biru merupakan jalan utama.

  • Garis abu abu merupakan jalan alternatif.
  • Pada bagian bawah kolom kita juga bisa memilih rute untuk mengemudi, rute pejalan kaki, rute transportasi umum maupun transportasi online dan rute bersepeda.
  • Selain itu kita juga bisa menambah rute pemberhentian dengan memilih menu option titik 3 pada bagian pojok atas aplikasi.
  • Kita juga bisa memilih rute lewat jalan tol atau hindari jalan tol.

  • Bagi yang malas membaca peta kita juga bisa memanfaatkan fitur navigasi pada bagian bawah aplikasi nanti akan di arahkan oleh nona google dengan bantuan suara harus berbelok kemana dan jika ada kemacetan nona google juga akan memberi tahu.

      Demikian sekdikit informasi dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.

No comments:

Post a Comment