Tuesday 11 December 2018

Cara ganti dan tambah kendaraan anterin driver

       Anterin merupakan salah satu penyedia layanan transportasi berbasis aplikasi online yang terbilang masih baru, dibanding para pendahulunya duo ijo yang sudah terlebih dahulu ada dan dapat berkembang dengan cepat, anterin muncul sebagai pesaing baru di dunia penyedia transportasi.


   Pada saat ini jumlah driver anterin terbilang sudah lumayan banyak hanya saja jumlah driver dengan customer bebanding sangat jauh masih lebih banyak jumlah drivernya, mungkin hal ini disebabkan karena kurangnya promosi anterin kepulik jadi belum begitu banyak konsumen yang mengetahui tentang layanan transportasi anterin.





     Untuk layanan anterin sebagian besar sama saja dengan para pendahulunya, ada layanan anterin barang, anterin penumpang, dan ada juga pilihan kendaraan anterin motor maupun anterin mobil, akan tetapi ada sedikit perbedaan system order anterin dengan para pendahulunya yaitu, penumpang bebas memilih jenis kendaraan apa yang ingin dipesan misalkan saja pada anterin motor penumpang bisa memilih jenis motor yang ingin dipesan apakah ingin motor sport atau ingin motor matik.



       Bagi yang sudah pernah mendaftar anterin dan sudah menjadi mitra anterin driver ,kita bisa merubah kendaraan yang akan kita pakai, misalnya kita ingin merubah motor bebek dengan motor sport atau sebaliknya, selain itu juga kita bisa menambah jenis kendaraan yang akan kita pakai misalnya kita sudah mendaftar menjadi mitra motor akan tetapi kita ingin juga menjadi mitra mobil maka kita bisa menambah kendaraan menjadi 2 mitra motor dan mitra mobil dengan cara sebagai berikut:

  • Masuk ke web anterin Disini.
  • Login dengan akun yang terdaftar.
  • Klik jenis kendaraan.
  • Klik hapus kendaraan untuk merubah kendaraan.
  • Atau klik tambah kendaraan untuk menambah kendaraan.
  • Klik simpan.

         Demikian sedikit info dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.


Tuesday 4 December 2018

CARA MENDAPATKAN NOMOR ANTRIAN BPJS KETENAGAKERJAAN

   Semakin berkembangnya teknologi semakin di permudah untuk melakukan sesuatu tanpa harus pergi atau datang langsung ketempat yang dituju, misalnya saja pada saat memesan tiket kereta atau pesawat kita bisa memesan tanpa harus datang keloket tinggal memanfaatkan fasilitas pembelian tiket secara online.


     Begitu juga dengan bpjs ketenagakerjaan untuk mendapatkan nomor antrian sekarang kita tidak perlu lagi repot repot datang pagi dan mengantri untuk mendapatkan nomor antrian, karena sekarang untuk bisa mendapatkan nomor antrian bisa melalui fasilitas online atau bisa di dapatkan dengan mengakses situs bpjs ketenagakerjaan lalu mengisi registrasi untuk memperoleh nomor antrian.

    Berikut ini cara untuk mendapatkan nomor antrian untuk mencairkan  bpjs ketenagakerjaan:



  • Masuk ke situs bpjs ketenagakerjaan klik di Sini.
  • Isi nomor induk kependuduka / KTP.
  • Isi nomor KPJ.
  • Nama sesuai KTP.
  • Nomor handphone.
  • Tentukan wilayah pelayanan.
  • Tentukan cabang pelayanan.
  • Tentukan tanggal kedatangan.
  • Isi jam kedatangan.
  • Kemudian simpan dan cetak.


Tonton videonya di https://m.youtube.com

         Demikian sedikit info dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.


Sunday 11 November 2018

CARA DAFTAR BONCENG DRIVER

      Bisnis transportasi online semakin  pesat di karenakan kemudahan dan kenyamanan layanan yang di dapatkan, dengan semakin tingginya permintaan akan layanan transportasi yang mudah untuk di dapatkan maka semakin banyak juga aplikator transportasi online baru yang bermunculan salah satunya adalah BONCENG.


    Bonceng merupakan layanan transportasi online baru sama seperti para pendahulunya duo ijo gojek dan grab, yaitu memiliki layanan antar orang dan barang roda dua maupun roda empat, adapun layanan yang di sediakan oleh bonceng adalah sebagai berikut:


  • Bonceng motor untuk layanan ojek.
  • Bonceng mobil untuk layanan taxi.
  • Bingkis untuk layanan pengiriman.
  • Bungkus untuk layanan pemesanan.


        Kelebihan bonceng untuk para driver adalah di bebaskan dari beban potongan dari setiap order yang di dapatkan artinya 100% pendapatan untuk driver.

    Cara daftar untuk menjadi driver bonceng adalah sebagai berikut:


  • Download apk Bonceng di playstore.
  • Klik daftar.
  • Isi formulir dan alamat email.
  • Masukan no otp yang dikirim untuk verifikasi.
  • Kemudian isi formulir datadiri serta persyaratan dokumen yang di butuhkan.
  • Tunggu konfirmasi aktifasi akun.


Untuk lebih jelas silahkan tonton video tutorial di https://m.youtube.com

        Demikian sedikit informasi dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.

Thursday 27 September 2018

CARA MEMBUAT BOLU PISANG KUKUS DENGAN MUDAH

         Kue Bolu adalah merupakan salah satu jenis kue yang memiliki tekstur lembut yang terbuat dari campuran berbagai macam bahan seperti tepung terigu, telur dan lain2 yang di campur dan di aduk menjadi satu dan biasanya untuk melakukan pencampuran menggunakan alat yang namanya mixer, tujuan penggunaan alat ini agar campuran bahan tercampur secara merata dan mengembang.

  Kue Bolu di bedakan menjadi 2 berdasarkan cara memasaknya yaitu dengan cara di panggang menggubakan oven dan dengan cara di kukus, untuk kali ini saya akan membagikan resep cara membuat bolu kukus pisang tanpa menggunakan mixer, adapun resepnya adalah sebagai berikut:

  1. Pisang ambon matang secukupnya biasanya hanya di butuhkan 3 buah saja.
  2. Susu kental manis putih 1 shaset.
  3. Telur satu butir.
  4. Fanili satu bungkus.
  5. Tepung terigu ayak 8 sendok makan.
  6. Gula pasir 8 sendok makan.
  7. Minyak goreng 6 sendok makan
  8. Baking powder 1/2 sendok makan.
  9. Soda kue 1/2 sendok makan.


     Setelah bahan bahan yang di butuhkan siap maka untuk proses selanjutnya adalah cara membuat, berikut ini adalah cara membuat kue Bolu pisang kukus:


  • Ambil pisang ambon yang sudah matang sebanyak 3 buah atau secukupnya sesuai selera, ingat pisang ambonnya harus yang sudah benar benar matang agar rasa kue yang di buat memiliki rasa manis pisang yang enak, haluskan pisang ambon menggunakan sendok ataupun garpu sampai benar benar halus.
  • Campurkan tepung terigu yang sudah di ayak dengan baking powder, soda kue, dan fanili aduk sampai tercampur rata.
  • Kocok telur, gula pasir dan susu kental manis sampai tercampur rata.
  • kemudian campurkan pisang yang sudah di haluskan tadi dengan adonan telur aduk sampai tercampur rata.
  • Kemudian masukan campuran tepung terigu halus secara sedikit demi sedikit ke dalam adonan dan aduk adonan sampai menjadi kalis.
  • Masukan minyak goreng ke dalam adonan dan aduk rata setelah rata masukan adonan ke dalam loyang yang sudah di olesi minyak goreng kemudian kukus adonan selama 30 menit.


    Demikian sedikit informasi dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.

Saturday 18 August 2018

CARA DAFTAR MAXIM TAXI DRIVER

     Maxim taxi merupakan salah satu aplikasi taxi online yang berasal dari luar negri dan masih tergolong baru di indonesia, sama seperti pendahulunya yaitu gocar dan grab car, maxim taxi siap mengaspal di jabodetabek dan memberikan pelayanan transportasi dengan harga yang bersaing.


      Adapun cara untuk menjadi mitra maxim taxi driver adalah sebagai berikut:
Buka link pendaftaran Disini.

  • Isi formulir pendaftaran mulai dari nama.
  • Isi nomor telepon.
  • Isi jenis kendaraan.
  • Klik slelsai dan tunggu konfirmasi dari pihak maxim.


       Jika pengisian form masih belum lengkap maka akan ada customer servis yang akan membantu untuk menyelesaikan pengisian aplikasi, demikian sedikit informasi dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.

Tuesday 14 August 2018

CARA DAFTAR LALAMOVE DRIVER

        Lalamove adalah merupakan salah satu aplikasi online yang bergerak di bidang jasa pengantaran barang yang dapat di order secara online, sama seperti para pendahulunya yaitu gosend dari gojek yang bisa di pesan secara online untuk mengantarkan barang dengan cepat dengan biaya yang cukup murah dan grab expres dari grab bike.



           Lalamove memiliki sedikit perbedaan bisa di bilang sedikit kelebihan dari lalamove adalah kita bisa memesan untuk mengantarkan barang ke10 alamat yang berbeda dalam satu kali order, untuk bisa mendaftar menjadi mitra lalamove adalah sebagai berikut:



  • Download aplikasi lalamove di playstore.
  • Buka aplikasi kemudian klik daftar.
  • Setelah form pendaftaran terbuka kemudian isi data diri lengkap.
  • Upload berkas yang di perlukan, diantaranya adalah:
  1. KTP.
  2. SIM C.
  3. Foto profil.
  4. STNK.
  5. Foto nomor kendaraan.
  • Setelah semua selesai klik lanjutkan.
  • Setujui syarat dan ketentuan.
  • Tunggu akun di verifikasi.


Untuk lebih jelas tonton videonya klik https://m.youtube.com

      Akun lalamove akan di verifikasi dan di aktifasi setelah mitra mengikuti training di kantor lalamove. Demikian sedikit info dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.

Friday 27 July 2018

CARA REGISTRASI BRADERHUD

      Braderhud adalah merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang penyiaran atau penayangan iklan dengan media telepon seluler dan iklan yang di pasang menyerupai nada dering ponsel, dan cara kerjanya adalah kita mendaftarkan nomor ponsel kita untuk di pasangi iklan dan setiap ada telepon yang masuk maka kita mendapatkan komisi.

    Cara registrasinya adalah sebagai berikut:
  • Silahkan masuk ke situs web braderhud klik Disini.
  • Setelah berhasil masuk kedalam situs web silahkan isikan data diri pada form yang tersedia.
  • Isi no handphone yang ingin di daftarkan.
  • Isi nama lengkap.
  • Kemudian isi no ktp.
  • Isi tempat lahir.
  • Lalu isi tanggal lahir.
  • Dan ikuti sampai selesai.
  • Jangan lupa masukan no ponsel referal karena jika tidak di isi maka tidak bisa terdaftar.


         Demikian sedikit info dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.

Thursday 26 July 2018

CARA DAFTAR GLAD DRIVER

        Glad merupakan Salah satu pendatang baru di dunia transfortasi online yang akan siap bersaing dengan para pendahulunya yaitu duo ijo grab dan gojek, dengan semakin banyaknya perusahaan transfortasi online yang bermunculan di harapakan dapat bersaing dengan sportif dengan menjaga agar tarif yang di tetapkan bisa menguntungkan driver dan juga tidak memberatkan customer.



    Bagaimana cara mendaftar untuk mrnjadi mitra driver glad baik itu untuk menjadi mitra glad bike maupun mitra glad car? Caranya bisa di bilang cukup mudah yaitu dengan cara mengunduh aplikasi glad driver di playstore, setelah berhasil di download kemudian buka aplikasi tersebut klik pilihan daftar kemudian ikuti langkah langkahnya sampai selesai.

      Selain mendaftar menggunakan aplikasi kita juga bisa mendaftar melalui situs web resmi glad adapun langkah langkahnya adalah sebagai berikut:



  • Buka situs resmi glad klik  Disini.
  • Setelah itu akan muncul form untuk di isi.
  • Di harapkan semua kolom di isi.
  • Mulai dari biodata pribadi.
  • Wilayah domisili.
  • Pemilihan layanan yang di inginkan.
  • Pilih jenis kendaraan.
  • Serta upload dokumen pelengkap.
  • Setelah semua proses selesai maka tinggal menunghi verifikasi nomor telepon dan akun sudah aktif.



Untuk lebih jelas lihat videonya klik https://m.youtube.com

      Untuk mengupload dokumen dan foto tidak boleh lebih dari 1mb jadi sebelum di upload perlu di kompres terlebih dahulu ataupun di rezize ukuran terlebih dahulu agar proses pendaftaran berjalan dengan lancar, demikian sedikit info dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.


Thursday 19 July 2018

CARA MEMATIKAN PEMUTAR VIDEO OTOMATIS DI FACEBOOK TERBARU

    Facebook merupakan salah satu media sosial yang sangat populer dan banyak di gunakan oleh banyak masyarakat dari berbagai kalangan mulai dari abg sampai dengan orang tua, media sosial ini sering di gunakan untuk saling terhubung satu sama lain.

     Di dalam media sosial facebook memiliki banyak keunggulan yaitu memiliki berbagai macam fitur selain itu juga facebook merupakan media sosial yang cukup lengkap karena dapat menampilkan foto dan video sehingga media sosial ini cukup populer dan mendukung untuk di gunakan sebagai media berjualan online.



     Pada aplikasi facebook ini terdapat salah satu fitur pemutar video, yaitu fitur pemutar video otomatis dengan fitur ini kita dapat membuat setiap video yang ada di facebook dapat di putar secara otomatis tanpa mengklik tombol play, akan tetapi fitur ini memiliki kekurangan yaitu tidak dapat memilih video yang akan di putar jadi semua video akan di putar secara otomatis baik video yang ingin di lihat maupun yang tidak ingin di lihat selain itu juga fitur ini menyebabkan boros kuota.


      Fitur pemutar video otomatis ini dapat di matikan caranya adalah sebagai berikut:


  • Klik tanda garis 3 yang ada di pojok atas aplikasi.
  • Pilih pengaturan dan privasi.
  • Klik media dan kontak untuk mengontrol foto dan video.
  • Kemudian pilih pemutar otomatis.
  • Klik jangan putar video otomatis.


Demikian sedikit informasi dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf, selamat mencoba.

Wednesday 11 April 2018

CARA DAFTAR GO CAR

     Go jek merupakan salah satu aplikasi seluler yang menyediakan layanan di bidang transfortasi dan jasa baik transfortasi beroda dua maupun beroda empat dengan layanan jasa antar penumpang maupun jasa antar barang dan juga bisa digunakan untuk memesan makanan bahkan untuk berbelanja tinggal pesan klik maka belanjaan diantar ketujuan.


     Go car merupakan salah satu layanan yang di sediakan oleh gojek berupa layana antar orang dengan kendaraan beroda empat atau istilah yang sering di pakai adalah taxi online, jika kita memiliki mobil yang jarang di pakai dan ingin mendapatkan pengahasilan tambahan dari mobil anda maka kita bisa mendaftarkan mobil kita menjadi taxi online.

    Persyaratan yang di butuhkan untuk mendaftar menjadi mitra gocar adalah sebagai berikut:
  • KTP.
  • SIM A.
  • STNK.
  • SKCK.
  • NO REKENING.


       Adapun cara untuk menjadi mitra gocar adalah sebagai berikut:
  • Masuk ke halamam web go car klik disini.
  • Masukan nama depan.
  • Masukan nama belakang.
  • Masukan alamat email.
  • Masukan no hp.
  • Pilih kota.
  • Setelah semua kolom terisi kemudian klik daftar.
  • Kemudian kita diminta untuk mengupload dokumen yang dibutuhkan, sebagai berikut:
  1. Upload foto profil.
  2. KTP.
  3. SIM A.
  4. STNK.
  5. SKCK.
  6. NO REKENING.

  • Setelah selesai kemudian klik kirim.


     Setelah semua data dikirim maka kita akan di minta untuk menunggu konfirmasi dari pihak gojek melalui sms untuk verifikasi data, dan biasanya akan mendapatkan konfirmasi setelah kurang lebih 3 hari kerja tergantung banyak tidaknya yang mendaftar.

     Untuk mengetahui dimana saja lokasi kantor gojek bisa klik disini, demikian sedikit info dari saya apabila ada keslahan saya mohon maaf.

Saturday 7 April 2018

CARA MEBERSIHKAN JAKET KULIT

     Jaket kulit adalah pakaian luar yang terbuat dari kulit binatang yang memiliki fungsi sebagai pakaian pelapis untuk menahan dari dingin cuaca dan angin, pada umumnya bahan kulit yang digunakan untuk membuat jaket adalah kulit kambing, sapi dan binatang sejenisnya.

       Di indonesia sendiri jaket kulit cukup mudah untuk di temukan karena di indonesia sendiri memiliki bahan baku kulit yang cukup banyak, di tambah lagi di negara indonesia sendiri terdapat banyak sentra kerajinan jaket kulit terutamanya yang paling terkenal adalah sentra kerajinan jaket kulit garut yang terkenal memiliki kwalitas yang bagus dengan harga yang cukup terjangkau.

        Selain karena kwalitasnya yang bagus, jaket ini cukup banyak peminatnya di karenakan memiliki banyak variasi model mulai dari jaket kulit biasa, jaket kulit casual sampai dengan jaket kulit khusus untuk berkendara speda motor,agar jaket kulit yang kita miliki awet tentunya harus di rawat dong biar tetap awet dan bagus ketika di kenakan.

         Ada hal hal yang harus di hindari agar jaket kulit tetap terawat yaitu: 
  • Dilarang mencuci jaket kulit menggunakan mesin cuci, karena penggunaan air yang terlalu banyak untuk mencuci jaket kulit dapat menyebabkan kerusakan pada jaket.
  • Dilarang menyimpan jaket kulit di tempat yang lembab, karena dapat menyebkan tumbuhnya jamur pada jaket yang bisa membuat jaket memiliki noda yang sulit untuk di hilangakan, seperti menggantung jaket kulit di toilet.
  • Ketika selesai menggunakan jaket jangan menyimpannya di sembarang tempat, gantunglah di tempat yang kering.


    Jika jaket kulit sering di gunakan tentunya akan ada cukup banyak kotoran yang menempel pada permukaan jaket kulit, cara yang paling sederhana untuk membersihkannya adalah sebagai berikut:

  • Siapkan wadah yang berisi air secukupnya.
  • Buat campuran sabun untuk membersihkan noda.
  • Gunakan sabun yang berbahan lembut seperti sabun cuci piring atau deterjen cair matik.
  • Gosokan campuran air dan sabun kebagian yang terkena noda.
  • Gosok peelahan menggunakan sikat gigi atau juga bisa menggunakan kain lembut.
  • Lap bagian yang di bersihkan tadi menggunakan kain bersih.
  • Jika jaket terlihat kotor karena debu maka gunakan kain lembut untuk mengelap seluruh permukaan jaket kulit dengan campuran sabun.
  • Kemudian lap menggunakan lap kering.
  • Gantung jaket kulit agar kering secara alami.
  • Jangan menjemur jaket kulit di bawah terik matahari langsung, karena bisa membuat jaket kulit retak retak.
    Jaga kelembapan jaket kulit jangan sampai mengering, karena jika sudah mengering maka jaket akan mudah retak dan rusak, sama seperti halnya kulit manusia jika tidak di rawat maka akan terlihat kering dan kusam, nah untuk mengembalikan kelembapan pada jaket kulit kita bisa menggunakan minyak jaitun yang di oles pada permukaan jaket biarkan sampai meresap atau juga kita bisa menggunkan produk perawatan kulit seperti bodylotion.

       Jika kita tidak memiliki banyak waktu untuk membersihkan jaket kulit atau takut jaket kulit yang kita miliki rusak karena salah perawatan maka gunakan saja jasa perawatan jaket kulit profesional atau jasa laundry yang mampu dan tau persis bagaimana cara merawat jaket kulit, demikian sedikit info dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.


Thursday 5 April 2018

SYARAT PERPANJANG SIM KELILING HARAPAN INDAH

       SIM adalah surat ijin untuk mengemudi baik untuk kendaraan roda dua bermesin maupun untuk kendaraan beroda empat ataupun lebih sebagai bukti registrasi dan identifikasi yang di berikan oleh polri kepada seseorang yang telah memenuhi persyaratan administrasi, sehat jamsmani serta rohani dan memahami peraturan lalu lintas serta memiliki ketrampilan mengemudikan kendaraan bermotor dengan baik.



       Berdasarkan peraturan pemerintah sim di golongkan menjadi beberapa golongan berdasarkan jenis kendaraan yang di kemudikan, yaitu:
  • Sim A untuk kendaraan beroda empat dengan ukuran kecil seperti sedan, jeep, minibus, dan sejenisnya.
  • Sim B untuk kendaraan besar yang memiliki jumlah roda lebih dari empat,  dan untuk sim ini di kelompokan berdasarkan berat kendaraan yaitu sim B1 dan sim B2.
  • Sim C untuk kendaraan beroda dua yang menggunakan mesin seperti sepeda motor.
  • Sim D sim ini adalag sim khusus bagi para pengendara dengan keterbatasan fisisik atau penyandang cacat.


      SIM atau surat ijin mengemudi memiliki batasan masa berlaku yang tertera pada kartu SIM, masa berlaku SIM memiliki masa aktif yang harus di perpanjang atau di perbaharui setiap 5 tahun sekali, pada saat ini perpanjangan SIM sudah semakin di permudah mulai dari perpanjangan SIM keliling sampai dengan SIM online.

    Yang akan saya bahas pada saat ini adalah perpanjangan SIM keliling, layanan ini pada awalnya kurang banyak peminatnya dikarenakan kurangnya sosialisasi kepada masyarakat, akan tetapi pada saat ini layanan ini cukup diminati karena lebih cepat, lebih mudah dan lebih dekat, yang akan saya share adalah perpanjangan SIM keliling di carefour harapan indah.

       Perpanjangan sim di carefoure harapan indah di adakan setiap satu minggu sekali setiap hari rabu mulai jam 10.00 pagi sampai dengan jam 13.00 siang, meskipun perpanjangan baru di buka pada jam 10.00 pagi akan tetapi saya sarankan untuk datang lebih awal agar mendapatkan urutan antrian paling depan dengan mengisi absen yang sudah tersedia di lokasi perpanjangan SIM di area parkir carefoure harapan indah.

    Adapun syarat syarat untuk perpanjangan SIM adalah sebagai berikut:

  • Membawa SIM lam asli.
  • Fotocopy ktp sebanyak 4 lembar.
  • Mengisi formulir yang sudah di sediakan.


      Perlu di ingat layanan perpanjangan SIM keliling hanya bisa di gunakan untuk pemilik SIM A dan SIM C saja, Berikut ini tata cara permohonan perpanjangan sim keliling:
  • Datangi mobil sim keliling dan mendaftar setelah itu tes kesehatan.
  • Mengisi form data diri permohonan perpanjangan sim sesuai KTP.
  • Setelah mengisi form lengkapi dengan melampirkan data-data pendukung data diri.
  • Tunggu giliran untuk di foto.
  • Tunggu di panggil oleh petugas setelah sim selesai di cetak.

   Adapun jadwal layana sim keliling sebagai berikut:
  • Senin | 10.00s/d 13.00 WIB RukoMitra/Belakang RS.Bella Jl. IR. H. JuandaBekasi Timur.
  • Selasa | 10.00 s/d 13.00 WIB KomsenJatiasih Jl.Wibawa Mukti2 Jatiasih.
  • Rabu| 10.00 s/d 13.00 WIB Carrefour HarapanIndah Jl.Raya Harapan Indah MedanSatria.
  • Kamis| 10.00 s/d 13.00WIB Polpos Jatibening Jl.Raya CamanPondok Gede.
  • Jum’at | 10.00 s/d 13.00 WIB Masjid Al-Ittihad/Samping Polsek Jl.Siliwangi Bantar Gebang.

  Rincian Biaya yang di butuhkan.
  • Untuk kesehatan sebesar Rp.25.000.
  • Asuransi sebesar Rp.30.000.
  • SIM A sebesar Rp.80.000.
  • SIM C sebesar Rp.75.000.

    Demikian sedikit informasi dari saya kurang lebihnya saya mohon maaf.

CARA PERPANJANG SKCK

          SKCK adalah surat keterangan catatan kelakuan baik yang di keluarkan oleh polri yang berisi tentang catatan kejahatan seseorang yang memiliki masa berlaku tertentu yaitu kurang lebih enam bulan, SKCK pada saat ini cukup banyak di butuhkan oleh masyarakat untuk keperluan melamar pekerjaan, mendaftar menjadi CPNS ataupun untuk keperluan lainnya.



       Pada saat ini SKCK merupakan salah satu dokumen yang sangat penting untuk menjadi syarat melamar pekerjaan, karena dengan SKCK dapat diketahui catatan kejahatan yang pernah dilakukan seseorang, untuk membuat SKCK terbilang cukup mudah, kita hanya perlu datang ke kantor polisi terdekat yang menyediakan layanan pembuatan SKCK  dengan membawa sejumlah persyaratan dokumen tertentu.



       Bagi yang sudah memiliki SKCK dan masa berlakunya sudah habis maka harus di perpanjang kembali adapun syarat untuk perpanjangan skck adalah sebagai berikut:


  • Foto 4 x 6 sebanyak 4 lembar background merah.
  • Fotocopy ktp 1 lembar.
  • SKCK lama jika hilang bisa menggunakan fotocopy.
  • Mengisi formulir permohonan skck yang sudah tersedia.
  • Membayar administrasi sebesar Rp.30.000 yang akan di setorkan ke bank BRI untuk pendapatan negara non pajak.
Baca juga cara membuat skck baru.

         Demikian sedikit info dari saya apa bila ada kesalahan saya mohon maaf.

CARA MEMBUAT SKCK

       SKCK adalah surat keterangan catatan kelakuan baik yang di keluarkan oleh polri yang berisi tentang catatan kejahatan seseorang yang memiliki masa berlaku tertentu yaitu kurang lebih enam bulan, SKCK pada saat ini cukup banyak di butuhkan oleh masyarakat untuk keperluan melamar pekerjaan, mendaftar menjadi CPNS ataupun untuk keperluan lainnya.



       Pada saat ini SKCK merupakan salah satu dokumen yang sangat penting untuk menjadi syarat melamar pekerjaan, karena dengan SKCK dapat diketahui catatan kejahatan yang pernah dilakukan seseorang, untuk membuat SKCK terbilang cukup mudah, kita hanya perlu datang ke kantor polisi terdekat yang menyediakan layanan pembuatan SKCK  dengan membawa sejumlah persyaratan dokumen tertentu.



      Berikut ini tatacara dan syarat untuk pembuatan SKCK baru antara lain yaitu sebagai berikut:



  • Membawa surat keterangan pengantar dari kelurahan tempat domosili pemohon.
  • Membawa fotocopy ktp / sim yang masih berlaku.
  • Foto ukuran 4 x 6 sebanyak 4 lembar dengan background warna merah.
  • Fotocopy akte kelahiran atau surat keterangan lahir dari kelurahan.
  • Fotocopy akte kelahiran.
  • Serta mengisi formulir permohonan SKCK yang sudah di sediakan. 
  • Sediakan uang sebesar Rp.30.000 untuk administrasi yang akan di setorkan ke bank BRI untuk pemasukan pendapatan negara non pajak.

Catatan:

  • Untuk surat pengantar tidak semua kantor polisi  mewajibkan jadi untuk berjaga jaga lebih baik kita memiliki surat pengantar tersebut.
Baca juga cara perpanjangan skck.

      Demikianlah sedikit informasi dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.

Wednesday 4 April 2018

CARA DAFTAR ANTERIN LEWAT APLIKASI

      Anterin merupakan salah satu penyedia layanan transportasi berbasis aplikasi online yang terbilang masih baru, dibanding para pendahulunya duo ijo yang sudah terlebih dahulu ada dan dapat berkembang dengan cepat, anterin muncul sebagai pesaing baru di dunia penyedia transportasi.



   Pada saat ini jumlah driver anterin terbilang sudah lumayan banyak hanya saja jumlah driver dengan customer bebanding sangat jauh masih lebih banyak jumlah drivernya, mungkin hal ini disebabkan karena kurangnya promosi anterin kepulik jadi belum begitu banyak konsumen yang mengetahui tentang layanan transportasi anterin.



     Untuk layanan anterin sebagian besar sama saja dengan para pendahulunya, ada layanan anterin barang, anterin penumpang, dan ada juga pilihan kendaraan anterin motor maupun anterin mobil, akan tetapi ada sedikit perbedaan system order anterin dengan para pendahulunya yaitu, penumpang bebas memilih jenis kendaraan apa yang ingin dipesan misalkan saja pada anterin motor penumpang bisa memilih jenis motor yang ingin dipesan apakah ingin motor sport atau ingin motor matik.

     Adapun persyaratan untuk daftar anterin driver sama seperti daftar ojek online yang lain yaitu:

  • KTP.
  • STNK.
  • SIM.
  • SKCK.

            Cara untuk mendaftar menjadi mitra driver anterin adalah sebagai berikut:


  • Masuk kehalam website anterin klik disini atau disini.
  • Setelah masuk isikan nama lengkap.
  • Masukan juga alamat email anda.
  • Kemudian klik daftar.
  • Masukan nomor handphond.
  • Masukan kode verifikasi yang dikirimkan.
  • Setelah masuk selesai maka akan masuk kehalaman pendaftaran.
  • Pada halaman ini anda akan diminta untuk mengisi identitas sesuai ktp.
  • Anda juga akan diminta untuk mengupload foto dengan ukuran tidak lebih dari 10 Mb.
  • Setelah itu simpan dan lanjutkan.
  • Pada halaman selanjutnya anda akan diminta untuk mengisi jenis kendaraan apa yang akan anda kemudikan.
  • Upload dokumen yang dibutuhkan sesuai jenis kendaraan yang dipilih.
  • Simpan dan lanjutkan.
  • Pada halaman selanjutnya anda akan diminta untuk menulis riwayat pekerjaan.
  • Setelah selesai tinggal menunggu konfirmasi persetujuan dari pihak anterin.

Catatan:
  • Agar pendaftaran berjalan dengan lancar dan mulus gunakanlah akun email dari google atau gmail yang terhubung ke akun facebook.



        Untuk pengambilan atribut bisa datang langsung ke kantor yang beralamat di PT. Anterin Digital Nusantara jalan kemang 1 nomor 11 bangka, mampang prapatan jakarta selatan, demikian sedikit informasi dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.

Friday 30 March 2018

CARA MENCUCI BONEKA BESAR

        Boneka adalah sebuah mainan yang dapat berbentuk macam macam, terutamanya berbentuk manusia dan hewan hewan, serta tokoh tokoh fiksi seperti doraemom, hello kity dan juga barbie, boneka bisa dikatakan merupakan mainan yang sangat memiliki usia yang terbilang tua karena pada saat jaman yunani kuno boneka sudah ada namun memiliki fungsi dan bahan yang sangat berbeda.


         pada saat ini boneka yang beredar di pasaran memiliki berbagai macam bahan diantaranya adalah boneka yang terbuat dari bahan campuran plastik silicon yang lentur seperti pada boneka barbie maupun boneka action figur, selain boneka berbahan plastik ada juga boneka yang terbuat dari bahan yang lembut dan nyaman untuk di peluk yang terbuat dari perpaduan kain flanel dan kain velbola, boneka dengan bahan ini umumnya memiliki bentuk tokoh tokoh fiksi maupun berbentuk binatang.

        Selain dari bahan perpaduan flanel dan velbola ada juga boneka yang terbuat dari bahan faux yang tekstur kainnya memiliki bulu dan pada umumnya digunakan pada boneka beruang tedy ukuran jumbo seukuran anak remaja, dan biasanya memiliki isi dalam boneka berupa bahan dakron, kenapa menggunakan bahan dakron? Hal ini karena ukuran boneka yang terlalu besar agar memiliki bobot yang ringan sehingga mudah untuk dipindahkan.



     Yang akan kita bahas pada saat ini adalah boneka besar yang terbuat dari bahan flanel, velbola dan faux yang biasa dijadikan teman tidur untuk dipeluk, boneka dengan bahan kain ini pada umumnya memiliki isi bagian dalam boneka berupa bahan dakron dan kain perca, pada dasarnya bahan kain jenis ini terbilang cukup rapuh atau bisa di bilang butuh penanganan yang lembut untuk melakukan perawatannya.

     Jika boneka yang dimiliki memiliki ukuran yang kecil ataupun sedang untuk perawatannya cukup mudah hanya dengan mencucinya dengan menggunakan mesin cuci frontloading, akan tetapi jika ukuran boneka yang dimiliki seukuran anak remaja bagaimana cara mencucinya? Kan tidak muat jika dimasukan kedalam mesin cuci frontloading, untuk itu sebenarnya caranya cukup mudah yaitu mencucinya dengan cara manual berikut ini langkah langkahnya:



  • Siapkan wadah ember dan isikan air secukupnya.
  • Masukan deterjen cair matik secukupnya ke dalam ember.
  • Sikat seluruh bagian boneka dengan menggunakan sikat lembut.
  • Karena bahan boneka memiliki bulu jadi menyikatnya jangan bolak balik tapi sikat searah dengan lembut agar bahan bulu boneka tidak rusak.
  • Setelah semua bagian disikat bersih kemudian bilas.
  • Untuk membilas gunakan air yang di campur dengan cuka secukupnya.
  • Karena ukuran boneka yang sangat besar jadi jangan membilasnya dengan cara menyiramnya ya karena dengan cara itu air akan menyerap masuk sampai kebagian dalam boneka dan membuat boneka menjadi susah kering dan menyebabkan bau dalam jangka waktu lama.
  • Lakukam pembilasan dengan mengelap seluruh bagian boneka dengan lap kanebo.
  • Lakukan pengelapan sampai boneka benar banar bersih dari sisa detergen.
  • Kemudian jemur, jika boneka berwarna putih jemur dibawah terik matahari langsung tapi jika boneka berwarna usahakan jangan terkena sinar matahari secara langsung karena dapat memudarkan warna.


          Akan tetapi jika kita tidak memiliki waktu untuk mencuci boneka atau tidak mau repot mencuci boneka sendiri kita bisa menggunakan jasa cuci laundry, Demikian sedikit info dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.

Thursday 29 March 2018

CARA MENUJU TAMAN MATAHARI

        Taman matahari merupakan salah satu destinasi wisata keluarga yang terletak di kota bogor, tempat wisata ini memadukan keindahan alam dengan berbagai macam wahana permainan, mulai dari wahana air, wahana petualangan dan wisata kuliner serta tersedianya tempat belanja, karena mengusung tema rekreasi dan edukasi tempat wisata ini cocok untuk dikunjungi bersama dengan keluarga.



        Selain fasilitas wahana permainan dan edukasi di taman wisata matahari juga tersedia beberapa fasilitas lain di antaranya adalah fasilitas penginapan dan vila yang menawarkan fasilitas lengkap bagi para pengunjung agar betah berada di sekitar taman wisata matahari selain fasilitas penginapan ada juga fasilitas lapangan yang cukup luas untuk mengadakan gatring perusahaan dengan kapasitas kurang lebih 3000 orang.

   Di tempat wisata ini juga tersedia berbagai macam saung yang bisa di sewa untuk para pengunjung yang ingin beristirahat, dan bagi para pengunjung rombongan yang akan mengadakan gatring juga bisa menyewa saung yang tersedia yang memiliki kapasitas yang lebih besar yang mampu menampung hingga 80 orang dan apabila ingin mengadakan gatring ataupun acara rombongan ada baiknya memesan tiket terlebih dahulu disini.



  Selain menyediakan saung untuk beristirahat di tempat wisata ini juga menyedian berbagai macam aula yang cukup luas dan aula aula ini bisa digunakan untuk wisata edukasi maupun untuk acara acara tertentu karena aula yang tersedia di tempat wisata ini menampilkan berbagai macam bentuk rumah adat yang ada di indonesia seperti halnya di taman mini indonesia indah.

        Untuk fasilitas umum lainnya di tempat ini juga tersedia tempat ibadah yang cukup luas, serta fasilitas toilet umum yang tersebar di sekitaran kawasan wisata ini, dan untuk urusan uang di tempat ini juga tersedia ATM.

      Harga tiket masuk ketempat ini terbilang cukup terjangakau karena dengan membayar tiket masuk sudah mendapatkan beberapa fasilitas permainan gratis serta mendapatkan diskon sebesar 10% untuk makan di restoran sunda express, adapun harga tiket masuknya adalah sebagai berikut:

  • Pada hari kerja senin sampai jumat dikenakan harga tiket sebesar Rp.35.000.
  • Pada hari libur sabtu dan minggu dikenakan harga tiket sebesar Rp.45.000.


      Akan tetapi jika musim liburan tiba seperti liburan sekolah ataupun libur hari raya maka harga tiket yang di berlakukan adalah harga tiket hari libur yaitu sebesar Rp.45.000 dari hari senin sampai dengan minggu, kita juga bisa mengecek update harga tiket masuk di situs resmi taman matahari di https://www.tamanwisatamatahari.id.



     Jam operasional tempat wisata ini adalah dari jam 08.00 pagi sampai jam 17.00 sore, untuk rute ketempat wisata ini terbilang cukup mudah, untuk yang menggunakan angkutan umum tempat wisata ini bisa di capai dengan naik kereta dan bus, bagi yang naik kereta bisa turun di stasiun bogor lalu di lanjutkan dengan naik angkot 03 yang menuju keterminal barang siang kemudian di lanjut lagi naik angkutan L300  yang menuju kepuncak kemudian turun di depan taman wisata matahari.

  Jika lebih memilih menggunakan kendaraan pribadi tersedia banyak rute untuk menuju ke tempat wisata ini agar lebih mudah gunakan saja aplikasi google maps menuju ke alamat Jalan Raya Puncak Km 77, Cilember, Cisarua Bogor, Jawa Barat 16750, demikian sedikit informasi dari saya apabila ada keslahan saya mohon maaf.

Wednesday 28 March 2018

CARA MENCAIRKAN JHT JAMSOSTEK DI BANK

    Jaminan hari tua / jamsostek yang sekarang sudah berganti nama menjadi BPJS KETENAGAKERJAAN merupakan jaminan kesejahteraan bagi para buruh pekerja atau bisa dibilang tabungan para buruh pekerja ketika habis masa kerja di sebuah perusahaan baik di sebabkan karena pemutusan hubungan kerja, mengundurkan diri maupun pensiun.



         Pemerintah mewajibkan para pemberi pekerjaan atau para pengusaha untuk mendaftarkan para pekerjanya untuk menjadi peserta jamsostek atau sekarang yang lebih di kenal sebagai BPJS KETENAGAKERJAAN agar para buruh memiliki jaminan kesehatan maupun jaminan kecelakaan kerja ketika masih bekerja dan memiliki tabungan ketika sudah tidak bekerja lagi.

        Apabila para buruh sudah tidak bekerja lagi maka para buruh bisa mencairkan saldo tabungan jht jamsostek di kantor penerbit kartu BPJS KETENAGAKERJAAN atau bisa juga mencairkan di kantor cabang BPJS KETENAGAKERJAAN terdekat, namun jika mencairkan jht di kantor cabang pasti memiliki antrian yang cukup banyak ditambah lagi untuk mendapatkan nomor antrian pencairan jht jamsostek hanya bisa dilakukan secara online.



        pada saat ini ada alternatif lain untuk mencairkan jht jamsostek yaitu mencairkan jht jamsostek melalui bank, untuk dapat mencairkan jht jamsostek di bank memiliki persyaratan yang sama dengan mencairkan di kantor bpjs ketenagakerjaan, cara untuk mencairkan jht jamsostek dibank kita hanya perlu datang kebank tertentu yang bekerja sama dengan kantor BPJS KETENAGAKERJAAN misalkan saja di bank BJB.

       Untuk mencairkan jht jamsostek di bank BJB kita hanya perlu datang kebank kemudian ambil nomor antrian customer servise lalu minta formulir claim BPJS KETENAGAKERJAAN kepada security bank, sambil menunggu antrian isi formulir tesebut dengan lengkap sesuai dengan data data persyaratan yang dibutuhkan, adapun syarat untuk mencairkan jht jamsostek adalah sebagai berikut:


  • Kartu peserta BPJS KETENAGAKERJAAN yang asli dan juga fotocopy.
  • Kartu tanda penduduk asli dan juga fotocopy.
  • Kartu keluarga asli dan fotocopy.
  • Surat keterangan pengalaman kerja asli dan fotocopy.
  • Buku tabungan yang masih aktif.
  • Matrai 6000.

    Peryaratan diatas dibawa dan di rapihkan kedalam sebuah maps berwarna merah atau biru, jika alamat KTP dari luar daerah ataupun alamat KTP bebeda dengan alamat KK maka di sertakan dengan sebuah surat keterangan domisili tempat tinggal sekarang, ada hal yang perlu di ingat apa bila terjadi kekurangan pembayaran ataupun keterlambatan pembayaran maka kita harus melakukan pengecekan langsung kekantor BPJS KETENAGAKERJAAN bukan kebank lagi karena bank dalam hal ini hanya sebagai perantara dan pengecek kelengkapan persyaratan dan menyetorkan dokumen pengajuan klaim jht jamsostek kekantor BPJS KETENAGAKERJAAN.

         Demikian sedikit informasi dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.

Tuesday 27 March 2018

CARA DAFTAR ANTERIN DRIVER

       Anterin merupakan salah satu penyedia layanan transportasi berbasis aplikasi online yang terbilang masih baru, dibanding para pendahulunya duo ijo yang sudah terlebih dahulu ada dan dapat berkembang dengan cepat, anterin muncul sebagai pesaing baru di dunia penyedia transportasi.



   Pada saat ini jumlah driver anterin terbilang sudah lumayan banyak hanya saja jumlah driver dengan customer bebanding sangat jauh masih lebih banyak jumlah drivernya, mungkin hal ini disebabkan karena kurangnya promosi anterin kepulik jadi belum begitu banyak konsumen yang mengetahui tentang layanan transportasi anterin.



     Untuk layanan anterin sebagian besar sama saja dengan para pendahulunya, ada layanan anterin barang, anterin penumpang, dan ada juga pilihan kendaraan anterin motor maupun anterin mobil, akan tetapi ada sedikit perbedaan system order anterin dengan para pendahulunya yaitu, penumpang bebas memilih jenis kendaraan apa yang ingin dipesan misalkan saja pada anterin motor penumpang bisa memilih jenis motor yang ingin dipesan apakah ingin motor sport atau ingin motor matik.

      Dan untuk para driver bebas menetukan tarif perkilometernya apakah ingin tarif minumal ataupun ingin tarif maximal, nah untuk mendapatkan orderan, system yang di gunakan adalah system lelang jadi yang menentukan driver menang lelang adalah customer.

     Adapun persyaratan untuk daftar anterin driver sama seperti daftar ojek online yang lain yaitu:

  • KTP.
  • STNK.
  • SIM.
  • SKCK.

            Cara untuk mendaftar menjadi mitra driver anterin adalah sebagai berikut:


  • Masuk kehalam website anterin klik disini atau disini.
  • Setelah masuk isikan nama lengkap.
  • Masukan juga alamat email anda.
  • Kemudian klik daftar.
  • Masukan nomor handphond.
  • Masukan kode verifikasi yang dikirimkan.
  • Setelah masuk selesai maka akan masuk kehalaman pendaftaran.
  • Pada halaman ini anda akan diminta untuk mengisi identitas sesuai ktp.
  • Anda juga akan diminta untuk mengupload foto dengan ukuran tidak lebih dari 10 Mb.
  • Setelah itu simpan dan lanjutkan.
  • Pada halaman selanjutnya anda akan diminta untuk mengisi jenis kendaraan apa yang akan anda kemudikan.
  • Upload dokumen yang dibutuhkan sesuai jenis kendaraan yang dipilih.
  • Simpan dan lanjutkan.
  • Pada halaman selanjutnya anda akan diminta untuk menulis riwayat pekerjaan.
  • Setelah selesai tinggal menunggu konfirmasi persetujuan dari pihak anterin.


       Selain mendaftar dengan menggunakan halam website anterin kita juga bisa mendaftar langsung dari aplikasi anterin yang dapat diunduh secara gratis di playstore ataupun datang langsung kekantor anterin yang beralamat di PT. Anterin Digital Nusantara jalan kemang 1 nomor 11 bangka, mampang prapatan jakarta selatan, demikian sedikit informasi dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.

Monday 26 March 2018

CARA MENUTUP AKUN FACEBOOK

        Facebook merupakan salah satu sosial media yang bisa menghubungkan banyak orang dari berbagai tempat, sosial media ini masih populer sampai saat ini dengan jumlah pengguna yang sangat banyak dari berbagai kalangan mulai dari pelajar sampai dengan pengusaha, sosial media ini juga banyak di gunakan oleh berbagai usia mulai dari remaja hingga orang tua.




      Sosial media facebook pada saat ini selain memberikan dampak positif tetapi juga memiliki lumayan dampak negatif, diantaranya adalah penyebaran video porno, penipuan sampai dengan penculikan, dampak nagatif ini juga disebabkan karena prilaku kita sendiri yang memberikan celah kepada para pelaku kejahatan.

       Misalkan saja pada profil facebook pada saat mendaftar akun facebook terdapat berbagai macam informasi pribadi yang tercantum, atau seringkali pada beranda facebook sering memposting pamer barang barang berharga dan sebagainya yang bisa memancing tindak kejahatan.

       Untuk mencegahnya bisa saja dilakukan pengamanan akun facebook atau mungkin bisa saja untuk menutup akun facebook secara permanen, nah untuk menutup akun facebook yang sudah kita buat secara permanen caranya adalah sebagai berikut:

  • Pada aplikasi facebook klik garis 3 pada pojok atas.
  • Pilih pengaturan akun dan privasi.
  • Pilih pengaturan umum.
  • Klik kelola akun.
  • Pilih tutup akun.
  • Masukan ulang kata sandi.
  • Pilih salah satu alasan penutupan akun.
  • Kita juga bisa memilih untuk menutup akun sementara.
  • Klik konfirmasi penghapusan akun.


       Demikian sedikit informasi dari saya apabila ada keslahan saya mohon maaf.

CARA MEMBUAT AKUN FACEBOOK

        Facebook merupakan salah satu media sosial yang populer sampai saat ini, jumlah pengguna media sosial ini bisa dibilang sangat banyak dari berbagai profesi dan segala usia, karena dapat terhubung dengan banyak orang media sosial facebook juga biasa di gunakan untuk media iklan dan promosi baik itu media iklan layanan masyarakat maupun untuk berjualan secara online.

   Untuk bisa memiliki sebuah akun facebook tentunya kita harus memiliki sebuah akun email sebagai penghubung, untuk bisa memiliki akun email bisa daftar disini, setelah memiliki akun email kita bisa mendaftar untuk mendapatkan akun facebook maupun untuk mendaftar akun media sosial lainnya.

    Adapun cara untuk mendaftar akun facebook adalah sebagai berikut:

  • Buka halaman situs daftar facebook disini.
  • Isi nama lengkap.
  • Isi email ataupun bisa menggunakan nomor handphone.
  • Isi jenis kelamin.
  • Masukan tanggal lahir.
  • Buat kata sandi.
  • Klik daftar.
  • Setelah itu masukan kode konfirmasi yang dikirmkan keemail.
  • Setelah selesai kita tinggal mengatur facebook mulai dari foto profil sampai dengan informasi mendetail lainnya.


   Selain mendaftar dengan membuka halaman daftar facebook kita juga bisa mendaftar facebook dengan cara mendownload aplikasi facebook di playstore secara gratis, setelah selesai di download buka aplikasi kemudian klik buat akun dan ikuti langkah langkahnya seperti langkah langkah diatas.

    Demikian sedikit informasi dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.

CARA MEMBUAT AKUN GMAIL

       Pada saat ini sosial media merupakan salah satu media yang paling sering digunakan dalam kehidupan sehari hari baik hanya untuk mendapatkan berbagai informasi maupun untuk terhubung dengan teman teman salah satunya adalah facebook, untuk mendaftar akun facebook diperlukan sebuah akun email baik itu akun google maupun akun email yang lainnya.

    Jadi kesimpulannya untuk bisa terhubung kedalam jejaring sosial atau sosial media harus memiliki sebuah akun email sebagai penghubung di dunia maya, untuk bisa memiliki sebuah akun email bisa didapatkan dengan mudah dan gratis salah satunya adalah akun yang di sediakan oleh google yaitu gmail.

    Adapun cara untuk mendaftar akun gmail adalah sebagai berikut:

  • Buka situs untuk daftar akun gmail disini
  • Isikan nama depan anda.
  • Isikan nama belakang anda.
  • Pilih nama akun gmail, jika nama akun tidak tersedia silahkan pilih nama yang lain.
  • Buat kata sandi dan konfirmasi kata sandi.
  • Isikan tanggal lahir.
  • Isi jenis kelamin.
  • Isi nomor telepon.
  • pilih lokasi anda saat ini.
  • Jika semua kolom sudah terisi klik lanjutkan.
  • Pilih layanan apa yang diinginkan untuk memverifikasi akun dan klik lanjtkan.
  • Masukan kode verifikasi yang dikirimkan kenomor telp anda.
  • setelah selesai verifikasi akun maka akan masuk kehalaman syarat dan ketentuan baca sampai selesai kemudian klik saya setuju.


     Demikian sedikit informasi dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.

Friday 23 March 2018

CARA MENUJU FARM HOUSE LEMBANG

   Farm house lembang merupakan destinasi wisata yang terbilang baru yang berlokasi di kota lembang bandung, untuk mencari lokasi ini terbilang sangat mudah karena pintu masuk tempat wisata ini tepat berada di pinggir jalan utama, di tambah lagi dengan banyaknya petunjuk arah yang lumayan lengkap, kita juga bisa memanfaatkan gps google maps karena lokasi yang di tunjukan oleh google maps cukup akurat.


      Farm house lembang merupakan tempat wisata untuk berfoto foto / berselfi dengan banyak latar belakang background foto yang cukup banyak mulai dari bangunan yang berarsitektur eropa sampai dengan latar belakang peternakan mini, di tempat ini juga menyediakan penyewaan kostum bergaya eropa dengan harga yang cukup murah.

         Jika ingin mendapatkan hasil jepretan foto selfi yang bagus lebih baik berkunjung pada hari kerja biasa di karenakan jumlah pengunjungnya tidak terlalu banyak, berbeda jika berkunjung pada saat weekend atau hari libur nasional jumlah pengunjung yang datang ketempat ini terbilang sangat banyak sampai sampai tempat ini penuh dengan lautan manusia karena memang tempat ini tidak terlalu luas, ditambah lagi jika hari libur akan sulit untuk mendapatkan parkir di dalam area parkir farm house.



     Fasilitas di tempat ini juga cukup lengkap mulai dari toilet yang bersih dan nyaman, cafe sampai dengan tempat membeli oleh oleh yang berbahan dasar susu dan daging sapi seperti sosis sapi asli, jadi jika datang ketempat ini tidak perlu khawatir susah mencari tempat makan karena tersedia cafe dan restoran.

      Untuk menuju kelokasi ini sangat mudah dan tersedia banyak angkutan umum, angkutan online maupun travel yang menyediakan paket wisata ketempat ini, farm house lembang beralamat di jalan Raya Lembang Nomor 108, Lembang Bandung, Jawa Barat. Jika kita lebih suka cepat sampai kelokasi kita bisa mengambil rute lewat jalan toll keluar di pintu gerbang pasteur  terus kejalan setiabudi - ledeng lurus kearah lembang, akan tetapi jika anda lebih suka melihat pemandangan kita bisa mengambil rute jalur alternative subang lembang melewati tangkupan perahu karena di sepanjang jalur ini terdapat banyak kebun teh yang cukup bagus untuk berselfi dan berfoto foto.

Pemandangan kebun teh di
Sepanjang jalan tangkupan perahu

      Harga tiket masuk ketempat ini terbilang lumayan murah lah dengan perincian sebagai berikut:


  • Tiket masuk perorang Rp.25.000 dan tiket masuk ini bisa di tukar dengan segelas susu segar dengan berbagai rasa.
  • Tarif parkir untuk mobil sebesar Rp.10.000, akan tetapi jika parkir di luar area parkir farm house tarif parkir bisa mencapai Rp.30.000.
  • Tarif parkir untuk motor sebesar Rp.5000.
  • Dengan ketentuan jam buka mulai dari jam 09.00 pagi sampai dengan jan 21.00 malam.


          Demikian sedikit info dari saya apabila ada kesalahan saya mohon maaf.